Senin, 24 September 2012

Resep Udang Bakar Madu


 Bahan:

    . 1 kg udang galah, bersihkan sungutnya, biarkan kulit dan  kepalanya, belah punggungnya.
    . Saus perendam, aduk rata:
    . 5 siung bawang putih, haluskan
    . ½ sdt garam
    . ½ sdt merica bubuk
    . 2 sdm minyak goreng
    . 150 ml saus cabai botolan, siap pakai
    . 2 sdm madu
    . 1 buah jeruk lemon, parut kulityan

  Cara Membuat:

  1.  Rendam udang yang sudah bersih dengan saus perendamnya.   
       Diamkan minimal 25 menit.
  2.  Bakar udang sambil diolesi saus perendam hingga matang.   
       Angkat.
  3.  Sajikan segera

Selasa, 18 September 2012

Resep Kue Abuk

Resep Kue berikut adalah membuat kue abuk

Bahan :
100 g tepung ketan
100 g tepung beras
1 butir kelapa agak muda,kupas kulit arinya,
  parut memanjang
1/2 sdt vanili
Garam secukupnya
150 g gula merah,sisir
Takir dari daun pisang

Cara membuat :
1. Campurkan tepung ketan,tepung beras,kelapa,
   vanili dan garam
2. Taruh 1 sdm adonan dalam takir daun pisang
3. Kukus 15 menit hingga matang, angkat.
4. sajikan

Hasil: 10 buah

Resep berikutnya selain resep kue adalah resep sup

Jumat, 14 September 2012

Resep Sup Ayam Dengan Melon


Resep sup berikut adalah sup ayam yang disajikan dalam buah melon

Bahan :

1 buah labu air atau melon dibuang bagian atasnya
1 bagian dada ayam
2 ampela ayam
2 ati ayam (bila suka)
2-3 gelas kaldu ayam
1 potong kecil jahe
2 batang daun bawang

1/2 sendok teh garam atau menurut selera

Cara membuat :

Labu air atau melon, diisi air dan kukus sampai matang.Jangan terlalu lama mengukusnya agar tidak hancur. Daging ayam dan lainya dikukus sendiri,sampai matang. Air yang didalam labu dibuang diganti dengan kaldu ayam yang telah disaring. Tambahkan ayam yang diambil dagingnya saja yang diiris kecil juga ampela yang sudah diiris kecil.Hidangkan panas-panas

Demikian resep sup ayam dengan melon

Kamis, 13 September 2012

Menu Masakan Nusantara

Menu Masakan Nusantara

Makanan merupakan salah satu sumber energi yang paling utama untuk menunjang berbagai aktivitas kita sehari – hari. Untuk itu, makanan yang kita konsumsi tentu harus sehat dan bergizi agar tubuh kita tetap sehat dan bertenaga. Beberapa menu masakan memang saat ini kebanyakan tidak melihat bagaimana kandungan gizi yang ada di dalamnya, bahkan saat ini sudah banyak sekali makanan yang dicampur dengan berbagai bahan kimia yang sangat berbahaya untuk kesehatan tubuh kita. Nah, untuk itu anda harus mengenail seperti apakah makanan sehat yang layak dikonsumsi dan berikut adalah beberapa masakan nusantara yang bisa anda ketahui :

Gulai Kambing Istimewa
Gulai Kambing Istimewa

Ayam Goreng Kecap Wijen
 Ayam Goreng Kecap Wijen

Bawal Bakar Bumbu Rica
Bawal Bakar Bumbu Rica

Mie Ayam Lezat
 Mie Ayam Lezat

Iga Goreng Kuah Barbeque
Iga Goreng Kuah Barbeque

Urap Istimewa
Urap Istimewa

Masakan Nusantara

Itulah beberapa masakan nusantarapaling populer dan banyak orang konsumsi karena rasanya yang lezat dan nikmat. Selain itu, kandungan gizi nya juga terjamin dan sangat baik untuk kesehatan tubuh kita. Apalagi jika menu masakan nusantara tersebut kita buat sendiri, tentu kebersihan dan kesehatannya sangat terjamin dan baik untuk tubuh kita.

Senin, 03 September 2012

Menjaga Kebersihan Dapur


Penyakit yang disebabkan bakteri bisa datang dari sudut rumah Anda khususnya dapur. Bahkan peralatan rumah yang sering digunakan seperti bak pencuci piring juga bisa menyebarkan bakteri. Bukannya bersih, Anda atau anggota keluarga lainnya malah bisa terserang kuman karena pencucian yang tidak tepat. Ini lima kesalahan yang sering terjadi ketika mencuci piring, seperti dikutip dari Prevention.

1. Lupa Membersihkan
Sisa kotoran makanan pada tempat cuci piring akan membuat bakteri mudah menyebar ke peralatan makan Anda yang telah dibersihkan. Untuk itu, selalu bersihkan tempat cuci piring setelah digunakan untuk meminimalisasi penyebaran bakteri di dapur. Anda juga bisa menggunakan campuran cuka dan sedikit air kemudian gosokkan di sekitar bak cuci piring untuk menghilangkan bakteri yang bersarang. Lakukan ini minimal sebulan sekali.

2. Membuang Sisa Makanan
Kebanyakan Anda lupa membuang sisa makanan pada piring kotor, dan membuat kotoran bersarang di pipa saluran. Kotoran yang menggumpal tersebut dapat menyumbat pipa dan lama kelamaan membuat bak cuci piring menjadi tersumbat dan tidak higienis. Sebelum mencuci, sebaiknya singkirkan sisa-sisa makanan dari piring dan buang di kantung plastik atau tempat sampah.

3. Piring Kotor yang Menumpuk
Terlalu lama meninggalkan piring di bak pencuci akan membuat kotoran bersarang dan bisa menjadi sumber penyakit. Untuk itu, cucilah piring kotor segera setelah makan.

4. Spons yang Tidak Bersih
Spons bisa jadi sarang bakteri, karena bakteri cepat berkembang di tempat yang lembab. Oleh karena itu, bersihkan spons dengan sabun anti bakteri setelah mencuci piring, dan ganti spons minimal sebulan sekali.

5. Bak Cuci yang Kotor
Kotoran yang berasal dari peralatan makan akan berpindah ke wastafel kalau Anda lupa membersihkannya. Sisa minyak dan makanan akan membuat bak pencuci menjadi sarang kuman bahkan bisa berkarat. Untuk mengatasi kotoran pada bak yang membandel, Anda bisa menggunakan campuran dari soda kue dan air ke permukaan wastafel, kemudian gosoklah menggunakan sikat gigi bekas.

Minggu, 02 September 2012

Resep Semur Jengkol


Bahan :

250 gr Jengkol
2 cm Kayu Manis
50 ml Kecap Manis
1 sdt Garam
1 sdm Gula Pasir
250 ml Air
Minyak Goreng secukupnya


Haluskan :
3 siung Bawang Putih
4 bh Bawang Merah
1 sdm Ketumbar


Cara Membuat :

1.Rebus jengkol lalu kupas kulitnya dan pukul-pukul hingga sedikit pecah.

2.Panaskan minyak goreng kemudian tumis bumbu yang dihaluskan, beri garam, gula pasir dan kayu manis. Tumis hingga harum.

3.Masukkan kecap manis, tumis kembali hingga mendidih.Masukkan jengkol, aduk perlahan. Tambahkan air, masak hingga bumbu meresap dalam jengkol.

4.Angkat dan hidangkan.


Temukan cara membuat sayur belimbing wuluh
keripik jengkol