Resep Martabak Ketan Hitam, merupakan salah satu resep martabak manis dengan varian isi ketan hitam, selain tentunya masih banyak varian isi lainnya seperti pada resep terdahulu yaitu resep martabak manis pisang keju.
Nah kali ini kita bikin dengan sedikit sensasi yang berbeda, selamat mencoba.
RESEP MARTABAK KETAN HITAM
Bahan Kulit:
- 225 gr tepung terigu
- 30 gr gula pasir
- ¼ sdm baking powder
- ½ sdt garam
- 300 ml air
- ½ sdt ragi instan
- 1 btr telur, kocok lepas
- ¼ sdm soda kue
- 30 gr gula pasir
- 1 sdm mentega, lelehkan
- 250 gr beras ketan hitam, rendam 1 jam
- 100 ml air
- 1 lbr daun pandan
- 1 sdt garam
- 200 gr kelapa setengah tua, kupas, parut kasar
- 75 gr gula pasir
- 1 lbr daun pandan
- 1 sdt garam
- 50 ml air
- Kukus beras ketan selama 20 menit, sementara itu didihkan air dan daun pandan. Angkat, masukkan ketan kukus, tambahkan garam, aduk rata. Kukus aron selama 30 menit.
- Unti Kelapa: masukkan semua bahan ke wajan, masak dengan api kecil sambil diaduk hingga gula meresap, angkat dan sisihkan.
- Tuang adonan martabak ke wajan anti lengket. Masak hingga berlubang-lubang, oles margarin, taburkan ketan hitam kukus dan unti kelapa. Lipat martabak.
- Oles dengan margarin lalu angkat dan hidangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar